Apakah kamu merupakan salah satu penikmat rokok? Pasti diantara kamu tidak asing atau mungkin justru sedang menggunakan vape. Vape merupakan rokok elektrik yang pada saat ini digandrungi oleh banyak orang. Namun, ada hal penting yang harus kamu ketahui yaitu tips aman membawa vape.
Vape atau dikenal sebagai rokok elektrik ini mempunyai ciri khas yang disukai oleh sebagian orang. Pasalnya, vape memiliki berbagai macam rasa yang jika dihembuskan akan mengeluarkan uap yang wanginya sesuai dengan rasa tersebut.
Tips Aman Membawa Vape Saat Bepergian
Kamu tidak perlu khawatir jika ingin bepergian jauh, sebab kamu tetap bisa menggunakan vape di tempat tujuan, namun tetap juga harus memperhatikan hal berikut.
a. Matikan Vape
Hal pertama yang harus kamu lakukan untuk cara aman membawa vape saat bepergian yaitu matikan vape ketika akan menyimpannya, atau lock vape mu agar tidak melakukan firing sendiri pada saat disimpan.
b. Pisahkan Komponen Vape
Setelah mematikan vape, tips selanjutnya yaitu pisahkan seluruh komponen vape seperti baterai, RDA, dan mod. Hal tersebut merupakan cara yang paling aman untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, karena bagian penting vape sudah dipisahkan.
Tidak hanya semata-mata memisahkannya saja, seperti contoh baterai yang sudah kamu pisahkan harus disimpan jauh dari jangkauan radiasi (panas matahari dan sebagainya) serta RDA yang harus diberi plastik agar tidak mengalami kebocoran yang mengakibatkan tas maupun barang lain menjadi basah.
c. Simpan Vape Jauh Dari Barang Berharga Kamu
Hal terakhir dan paling penting yaitu kamu harus memisahkan komponen vape mu dari barang-barang penting atau berharga seperti hp, dompet, uang, charger, dan sebagainya.
Mengapa hal tersebut sangat penting? Karena itu dilakukan untuk menghindari tumpahan cairan yang mengalir dari RDA, yang bisa membuat barang kamu mengalami kerusakan seperti membuat lecet hp.
Tips Aman Membawa Vape Di Tempat Tertentu
Hal penting yang harus kamu ketahui saat menggunakan vape yaitu tidak semua tempat memperbolehkan penggunaannya. Ada beberapa tempat yang mempunyai syarat tertentu dalam penggunaan rokok elektrik ini, seperti halnya di pesawat, bandara, maupun hotel.
A. Pesawat
Mungkin kamu sudah mengetahui bahwa para penumpang dilarang keras untuk menggunakannya pada saat didalam pesawat. Namun, sebetulnya kamu tetap diperbolehkan membawa untuk keperluan di tempat tujuan.
Ada beberapa aturan yang harus kamu taati pada saat membawa vape di pesawat, yaitu:
- Melepas semua perangkat vape (tabung cairan dan baterai).
- Dikemas dengan rapi, aman, dan pastikan tidak mengalami kebocoran.
- Kamu bisa berkomunikasi secara langsung dengan maskapai untuk membawa vape tersebut.
B. Bandara
Saat kamu memasuki area bandara, pastikan menyimpan perangkat vape (tabung cairan dan baterai) di dalam hand bag atau backpack. Jangan masukkan ke dalam bagasi check-in karena sebagian besar maskapai hanya memperbolehkan membawa vape di kabin (bagasi yang berada di atas tempat duduk kamu).
Pintu masuk bandara merupakan tempat pemeriksaan paling ringan, asalkan kamu menaruh mod di tas (bukan bagasi) maka kamu akan aman. Setelah check-in bagasi kamu tentu melewati pemeriksaan kedua yang jauh lebih ketat.
Pemeriksaan kedua ini merupakan titik dimana kamu akan diperiksa oleh petugas. Jika hal ini terjadi kepadamu, maka harus tetap tenang karena kebanyakan dari petugas sudah mengenali vape atau rokok elektrik.
C. Hotel
Tidak jarang bahwa beberapa hotel diantaranya menawarkan smoking room. Hal itu tentu akan memudahkan kamu menggunakan vape sepuasnya. Akan tetapi jika hotel tidak menawarkan smoking room, maka bisa sedikit rumit atau kamu bisa menggunakannya pada saat diluar.
Pada area hotel biasanya terdapat smoke detector yang cukup lunak untuk membiarkan kamu vaping dengan batasan tertentu yaitu sekitar 1-3 menit sekali. Asalkan kamar tidak berkabut terlalu pekat maka smoke detector tidak akan menyala. Akan tetapi di beberapa hotel tertentu, mereka mempunyai smoke detector yang lebih sensitif jadi kamu harus berhati-hati.
Tips Aman Membawa Vape Dan Kenali Penyebabnya
Saat menggunakan rokok elektrik ini, diharapkan kamu harus terus waspada dan memperhatikan hal kecil untuk menghindari hal berbahaya. Berikut ini merupakan penyebab vape meledak dan cara aman membawa vape.
- Sambungan Baterai ke Vape
Sama seperti baterai pada umumnya, baterai vape ini juga mempunyai batasan suhu yang harus kamu perhatikan agar tidak terjadi ledakan. Jika baterai terlalu panas saat pengisian daya, baterai dapat menimbulkan reaksi yang menyebabkan kebocoran cairan. Akibatnya, baterai akan semakin panas, meledak, ataupun menyala.
- Kegagalan Baterai
Seringkali yang menjadikan vape meledak yaitu karena adanya kegagalan baterai dalam produksi. Penyebab vape meledak lain, seperti menggabungkan baterai dengan merek yang lain, menggunakan baterai dengan level daya berbeda, atau menggunakan baterai lama dan baru secara bersamaan.
Dalam mengatasi adanya ledakan vape, yang harus kamu lakukan seperti lindungi vape dari suhu tinggi, jangan biarkan baterai terisi terlalu lama, isi daya vape di permukaan bersih dan rata, segera ganti baterai jika mengalami kerusakan atau basah, dan sebagainya.
Tips Aman Membawa Vape Dan Etika Di Tempat Umum
Setelah kamu mengetahui berbagai tips aman membawa vape, selanjutnya yang tidak kalah penting adalah etika vaping (orang yang menggunakan vape) di tempat umum. Berikut ini merupakan beberapa etika penting dalam vaping di tempat umum.
- Perhatikan Tanda Larangan Vaping
Siapa bilang hanya merokok yang dilarang di tempat umum? Buktinya sekarang sudah banyak tempat-tempat umum yang juga melarang seseorang untuk vaping, seperti halnya di bioskop, cafe, mall, taman hiburan, dan sebagainya.
Kamu harus selalu memperhatikan tanda larangan vaping di tempat yang sedang kamu kunjungi apakah terdapat larangan untuk melakukan vaping ataupun tidak.
- Dilarang Vaping Secara Sembunyi Di Tempat Terlarang
Siapakah diantara kamu yang suka sembunyi-sembunyi untuk tetap bisa melakukan vaping? Hal tersebut sangat tidak boleh karena dapat melanggar peraturan di tempat tersebut.
Selain akan mendapatkan sanksi yang berat, kamu juga bisa merugikan orang disekitar kamu apabila orang tersebut tidak menyukai bau vape, jadi kamu juga harus memperhatikan lingkungan sekitar.
- Hindari Aktivitas Vaping Didekat Anak Kecil
Etika vaping selanjutnya yaitu sebisa mungkin kamu menghindari aktivitas vaping di dekat anak kecil. Mengapa hal tersebut sangat penting? Uap dari vape mengandung rasa yang manis dan wangi, hal tersebut akan mengundang penasaran si kecil untuk mencobanya.
Hal semacam itu pastinya sangat berbahaya untuk si kecil. Faktanya, walaupun vape dirasa lebih aman daripada rokok, tetapi vape juga memiliki bahaya tersendiri. Jadi, alangkah baiknya, jauhkan vape dari jangkauan anak-anak.
- Perhatikan Arah Angin Saat Vaping Di Tempat Terbuka
Ketika kamu akan melakukan vaping di tempat terbuka, sebisa mungkin pastikan arah angin yang berhembus. Hal ini perlu dilakukan agar ketika sedang vaping, tidak mengganggu kenyamanan orang lain yang berada disekitarmu.
Itulah beberapa tips aman membawa vape yang penting kamu ketahui. Bagi kamu yang ingin menggunakan vape dengan memilih vape terbaik kualitas mumpuni, kamu bisa langsung memesan di Indonesia Dream Juice.
Aneka liquid terbaik dengan macam-macam rasa dan bentuk yang menarik. Jangan sampai ketinggalan ya.